Tempat Wisata Jogja yang harus Anda Kunjungi
Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) atau yang biasa dikenal dengan Jogja atau Jogjakarta memiliki berbagai tempat tujuan wisata yang sangat beragam dan tidak kalah dengan obyek wisata di kota lain di Indonesia. Yogyakarta memiliki peninggalan budaya yang masih dipertahankan sampai sekarang. Apabila kita berkunjung ke Bali kita akan disuguhkan dengan beragam peninggalan budaya berupa Pura maka di Jogja kita bisa menyaksikan begitu banyak candi-candi yang tak kalah unik dan memiliki cerita tersendiri.
Yogyakarta berlokasi di Jawa Tengah yang memiliki kedudukan setara dengan provinsi yang ada di Indonesia. Terbentuk dari peleburan antara Negara Kesultanan Yogyakarta dengan Negara Kadipaten Pakualaman, dimana peninggalan kebudayaan tersebut masih dipertahankan hingga saat ini.
Jogja dengan berbagai sebutan ini memiliki begitu banyak Objek Wisata Jogja yang bisa anda jadikan sebagai tujuan saat liburan. Mulai dari Wisata Alam, Wisata Budaya, Wisata Sejarah, Wisata Kuliner, Wisata Adventure, Wisata Bisnis, Wisata Pendidikan, Wisata Spiritual dan berbagai jenis wisata lainnya. Berikut ini beberapa Tujuan Wisata Jogja yang wajib anda prioritaskan ketika berkunjung ke Yogyakarta;
1. Keraton Yogyakarta
![]() |
Kraton Yogyakarta |
Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat yang lebih dikenal dengan sebutan Keraton Yogyakarta adalah istana resmi Kesultanan Ngayogyakarta Hadiningrat yang saat ini berlokasi di Yogyakarta. Kesultanan Yogyakarta sendiri baru masuk dan menjadi bagian Republik Indonesia di tahun 1950. Meski demikian, kompleks bangunan keraton tersebut masih difungsikan sebagai tempat tinggal sultan yang masih menjaga tradisi kesultanan hingga kini. Saat ini komplek keraton jogja ini termasuk dalam salah satu objek wisata di Jogja yang menyajikan peninggalan bersejarah di museumnya mulai dari koleksi milik kesultanan, serta hadiah dari raja-raja Eropa, Replika Pusaka Keraton dan Gamelan.
2. Tamansari
Taman Kerajaan ini juga dikenal dengan sebutanTaman Sari Keraton Yogyakarataberupa taman kebun istana Keraton Yogyakarta. Taman ini bisa disandingkan dengan Kebun Raya Bogor yang juga dijuluki kebun Istana Bogor. Taman Sari sendiri dibangun pada era Sultan Hamengku Buwono I tahun 1758-1765. Saat awalberdirinya “The fragrant garden” yang merupakan julukannnya memiliki luas lebih dari 10 hektar yang terdiri dari kurang lebih 57 bangunan, mulai dari gedung, kolam pemandian, jembatan gantung, kanalair, maupun danau buatan, pulau buatan dan lorong bawah air. Peninggalan yang satu ini tentunya sangat saying sekali jika dilewatkan begitu saja sebagai salah satu tujuan wisata di Yogyakarta.
Taman Kerajaan ini juga dikenal dengan sebutanTaman Sari Keraton Yogyakarataberupa taman kebun istana Keraton Yogyakarta. Taman ini bisa disandingkan dengan Kebun Raya Bogor yang juga dijuluki kebun Istana Bogor. Taman Sari sendiri dibangun pada era Sultan Hamengku Buwono I tahun 1758-1765. Saat awalberdirinya “The fragrant garden” yang merupakan julukannnya memiliki luas lebih dari 10 hektar yang terdiri dari kurang lebih 57 bangunan, mulai dari gedung, kolam pemandian, jembatan gantung, kanalair, maupun danau buatan, pulau buatan dan lorong bawah air. Peninggalan yang satu ini tentunya sangat saying sekali jika dilewatkan begitu saja sebagai salah satu tujuan wisata di Yogyakarta.
![]() |
Tamansari Yogyakarta |
3. Malioboro
![]() |
Jl. Malioboro Yogyakarta |
Malioboro merupakan jalan yang membentang di Jogjakarta. Tempat ini dikenal dengan pedagang kaki lima yang menjuak berbagai dagangan mereka berupa barang kesenian khas Yogyakarta. Menariknya, di jalan Malioboro ini banyak dijumpai seniman-seniman yang unjuk kebolehan mulai dari bermusik, melukis, happening art, dan performa beragam seni lainnya. Berbagai jajanan lesehan juga melengkapi ke unikan di sepanjang jalan malioboro.
4. Candi Prambanan
![]() |
Candi Prambanan |
Kompleks candi ini terletak di kecamatan Prambanan, Sleman dan kecamatan Prambanan, Klaten, kurang lebih 17 kilometer timur laut Yogyakarta, 50 kilometer barat daya Surakarta dan 120 kilometer selatan Semarang, persis di perbatasan antara provinsi Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta. Letaknya sangat unik, Candi Prambanan terletak di wilayah administrasi desa Bokoharjo, Prambanan, Sleman, sedangkan pintu masuk kompleks Candi Prambanan terletak di wilayah administrasi desa Tlogo, Prambanan, Klaten. (Wikipedia)
5. Lava Tour Merapi
5. Lava Tour Merapi
Wisata Lava Tour Merapi merupakan paket wisata menggunakan Jeep atau Motor Trail untuk menikmati pemandangan lereng Gunung merapi sisa Erupsi tahun 2006 dan 2010 yang saat ini banyak di gemari oleh para wisatawan yang berkunjung ke Yogyakarta. Banyak perusahaan besar memanfaatkan paket lava tours ini untuk refreshing sekaligus mengenal dan mengetahui secara dekat dampak Kedahsyatan Erupsi Merapi. Hamparan pasir lahar dingin dapat kita saksikan di sungai gendol, sungai opak.
6. Gua Pindul, Gunung Kidul
6. Gua Pindul, Gunung Kidul
![]() |
Goa Pindul, Gunungkidul Yogyajarta |
Gua Pindul berlokasi di didaerah Gunung Kidul, Yogyakarta, tepatnya di daerah Dusun Gelaran I, Bejiharjo, Karangmojo, Gunung Kidul, Yogyakarta.
Gua Pindul Gunungkidul memiliki panjang sekitar 350 m, lebar hingga 5 m, jarak permukaan air dengan atap gua 4 m, dan kedalaman air sekitar 5-12 m. Goa ini memiliki 3 zona, antara lain yaitu; zona terang, zona remang, dan zona gelap. waktu tempuh sekitar 45 menit. Cavetubing hampir sama dengan rafting. Jika rafting (arung jeram) adalah kegiatan menyusuri aliran sungai dengan menggunakan perahu, maka cavetubing adalah kegiatan menyusuri gua menggunakan ban dalam. Karena aliran air di Gua Pindul ini tenang maka melakukan cavetubing di Gua Pindul ini aman untuk dilakukan oleh semua kalangan.
Ditengah Gua, ada sebuah ruangan yang agak besar, dengan lubang diatasnya yang warga setempat menyebut sumur terbalik, sinar matahari yang masuk melalui lubang ini membuat suasana semakin indah. Tidak Jauh dari Goa Pindul anda dapat menikmati Paket Wisata Adventure lainnya antara lain Paket Wisata River Tubing Sungai Oyo, Paket Wisata Goa Gelatik, Paket Wisata Goa Emas,Paket Wisata Goa Sriti, Off Road Sungai Oyo dll.
7. Pantai Parangtritis

Parangtritis merupakan objek wisata alam yang sudah cukup terkenal di Yogyakarta selain objek wisata pantai lainnya seperti Samas, Baron, Kukup, Krakal dan Glagah. Parangtritis mempunyai keunikan pemandangan yang tidak terdapat pada objek wisata lainnya yaitu selain ombak yang besar juga adanya gunung-gunung pasir di sekitar pantai, yang biasa disebut gumuk pasir. Objek wisata ini sudah dikelola oleh pihak Pemkab Bantul dengan cukup baik, mulai dari fasilitas penginapan maupun pasar yang menjajakan souvenir khas Parangtritis. Tepat di sebelah barat pantai Parangtritis terdapat pantai Parangkusumo.
Di pantai Parangtritis ada juga ATV, kereta kuda dan kuda yang dapat anda disewa untuk menyusuri pantai dari ujung timur sampai ke barat. Selain itu Parangtritis juga merupakan tempat untuk olahraga udara/aeromodeling dan paralayang di musim-musim tertentu.
Selain parangtritis dan parangkusumo Yogyakarta memiliki banyak pantai-pantai indah yang layak untuk anda kunjungi di kunjungan anda ke Jogja di waktu-waktu yang akan datang. Daftar Pantai di Jogja akan kami ulas di postingan berikutnya.
8. Gunung Api Purba Nglanggeran
Gunung Nglanggeran adalah satu-satunya gunung api purba di Yogyakarta yang terbentuk dari karst atau kapur. Gunung ini terletak di Desa Nglanggeran, Kecamatan Pathuk, Kabupaten Gunung Kidul yang berada pada deretan Pegunungan Seribu.
8. Gunung Api Purba Nglanggeran
![]() |
Embong di area Gunung nglanggeran |
Di sekitar Gunung Nglanggeran dapat dijumpai embung yang merupakan bangunan berupa kolam seperti telaga di ketinggian sekitar 500 meter dari permukaan laut. Embung dengan luas sekitar 5.000 meter persegi itu berfungsi menampung air hujan untuk mengairi kebun buah kelengkeng, durian, dan rambutan di sekeliling embung. Pada musim kemarau, para petani bisa memanfaatkan airnya untuk mengairi sawah. Pengunjung bisa naik ke embung dengan tangga. Sampai di sisi embung, pengunjung bisa melihat matahari terbenam dan melihat gunung api purba di seberang embung.
Selain itu masih banyak lagi tempat tempat wisata di Jogja yang harus anda kunjungi jika anda kembali ke Jogja di waktu-waktu yang lain, karena anda tidak dapat mengunjungi seluruh Objek Wisata yang ada di Jogja dalam 2-3 hari kunjungan anda.
Untuk Mengunjungi tempat-tempat tersebut anda dapat menghubungi
Alamat Kantor:
Jl. Wates Km. 4, Somodaran Banyuraden Gamping,
Sleman,Yogyakarta 55293
Email: bingoadventure@gmail.com
Telp. 0813 2577 4558 (SIMPATI)
0856 4375 1058 (IM3)